Yayasan Korindo Bagikan Beasiswa Untuk 92 Anak-Anak Karyawan yang Berprestasi
Foto: Seremoni pembagian beasiswa untuk anak-anak karyawan yang berlangsung secara daring JAKARTA , 31 Agustus 2022 – Memasuki tahun ajaran baru 2022/2023, Korindo Group melalui Yayasan Korindo membagikan beasiswa untuk anak-anak karyawan. Tahun ini beasiswa dibagikan kepada 92 anak karyawan yang memiliki prestasi di bidang akademik maupun non-akademik. Beasiswa Anak Karyawan Korindo Group merupakan program yang rutin diselenggarakan oleh Yayasan Korindo sejak tahun 1998. Tercatat hingga tahun 2022 ini sudah sebanyak 2.019 anak karyawan Korindo Group, telah menerima manfaatnya. Tahun ini, ke-92 anak-anak penerima beasiswa tersebut berasal dari wilayah regional 1 Korindo Group, yaitu Kantor Pusat sebanyak 6 orang, PT Dongbang Development sebanyak 4 orang, PT Bimaruna Jaya sebanyak 13 orang, PT Aspex Kumbong 47 orang, PT Korindo Heavy Industry sebanyak 9 orang, PT Kenertec Power System sebanyak 12 orang dan Bimaruna Margajaya sebanyak 1 orang. Penyerahan beasiswa secara simbolis dil...