Keuskupan Agung Merauke berikan apresiasi ke Korindo Grup
Uskup Agung Keuskupan Merauke Mgr Petrus C Mandagi MSC menerima kunjungan manajemen perusahaan sawit TSE Korindo Grup. (ANTARA News Papua/HO-Korindo Grup) Merauke (ANTARA) – Uskup Agung di Keuskupan Agung Merauke (KAMe) Mgr Petrus C. Mandagi MSC menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada pihak PT Tunas Sawa Erma (TSE) , yang merupakan bagian usaha dari Korindo Group karena kepeduliannya membantu pengembangan pendidikan sumber daya manusia di wilayah Papua Selatan. General Manager PT Tunas Sawa Erma Jimmy Senduk dalam keterangan diterima ANTARA, Rabu, mengatakan, apresiasi Uskup Agung Keuskupan Agung Merauke disampaikan di Gedung Wisma Keuskupan Agung Merauke usai menerima kunjungan manajemen PT TSE di kantornya. Dalam kunjungannya Direktur PT TSE Mr. Kim Young Soo beserta jajarannya menyatakan dukungannya atas peningkatan kualitas pendidikan dan kesejahteraan masyarakat, terutama yang ada di Papua Selatan. Sebagai wujud konkrit dalam membangun kualitas pendidikan PT TSE...